UPP Raih Penghargaan Sebagai Mitra Strategis dari KPP Pratama Bangkinang

PASIRPENGARAIAN – Universitas Pasir Pengaraian (UPP) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) mendapat penghargaan sebagai Mitra Strategis dari Kantor Pelayan Pajak (KPP) Pratama Bangkinang, Provinsi Riau.

Penghargaan itu langsung diserahkan oleh Kepala Kanwil DJP Riau Ahmad Djamhari kepada Rektor UPP Dr Hardianto MPd yang disaksikan oleh Kepala KPP Pratama Dumai, Bupati Rohul, Pj Bupati Kampar, Forkompinda Rohul dan Kampar, dan instansi lainnya. Selasa (14/03/2023) di Hotel Labersa.

Penerimaan Penghargaan itu merupakan agenda Pekan Panutan, Penyampaian Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan PPh Orang Pribadi Tahun 2022 dan Apresiasi Wajib Pajak di Wilayah Kampar dan Rokan Hulu yang merupakan acara rutin tahunan Direktorat Jenderal Pajak (DJP) yang diadakan oleh seluruh Kantor Pelayanan Pajak (KPP) di Indonesia.

“Alhamdulillah, Kampus kita mendapatkan penghargaan sebagai Mitra Strategis dari KPP Pratama Bangkinang. Ucapan syukur kita panjatkan dan semoga ke depan ini menjadi sebuah semangat baru untuk UPP agar tetap berkembang kedepannya,” ucap Rektor UPP Dr Hardianto MPd.

Hardianto juga menambahkan bahwa pemberian penghargaan mitra terbaik ini penilaiannya sudah lama dilakukan oleh KPP Pratama Bangkinang. Mulai dari ketaatan pajak, silaturahmi dan kolaborasi yang dilakukan UPP, juga termasuk penilaian oleh KPP Pratama Bangkinang.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Riau Ahmad Djamhari mengatakan kegiatan pekan panutan ini untuk SPT Tahun 2023. Sedangkan pemberian apresiasi untuk kinerja kepatuhan wajib pajak Tahun 2022.

“Acara ini diselenggarakan untuk mengajak seluruh Pemerintah Daerah agar tetap menjadi teladan yang baik bagi masyarakat  dalam menjalankan kewajiban perpajakan khususnya Pelaporan SPT Tahunan,” kata Ahmad Djamhari yang dilansir dari haluanriau.co.

Senada Kepala KPP Pratama Bangkinang Meidijati juga mengucapkan terima kasih kepada Wajib Pajak Kabupaten Kampar dan Kabupaten Rokan Hulu yang telah berkontribusi dalam penerimaan negara sehingga pada Tahun 2022 Direktorat Jenderal Pajak (DJP), Kantor Wilayah (Kanwil) DJP Riau dan KPP Pratama Bangkinang dapat meraih penerimaan yang telah diamanahkan.

“Mudah-mudahan kolaborasi dan sinergi ini membantu KPP Pratama Bangkinang khususnya, serta Kantor Wilayah (Kanwil) DJP Riau dan Direktorat Jenderal Pajak untuk optimalisasi pajak pusat dan daerah,” pungkasnya.