UPP Gelar Wisuda ke XIV Selama 3 Hari

ASIRPENGARAIAN – Universitas Pasir Pengaraian (UPP) akan menggelar sidang terbuka wisuda ke XIV Tahun 2020 Program Sarjana dan Diploma III selama tiga hari berturut-turut.
Hal ini disampaikan Ketua panitia pelaksana, Hidayat SE, MM kepada awak media Riausmart.com, Minggu (02/08/2020)
Wisuda dilaksanakan selama 3 hari (03 – 05 Agustus 2020) di Aula Universitas Pasir Pengaraian.
Dalam penjelasan Hidayat, ada yang berbeda dalam pelaksanaan Wisuda ke XIV ini, dimana agenda wisuda dilaksanakan ditengah Pandemi Covid-19.
“Yah, ada yang berbeda dengan pelaksanaan wisuda UPP di tahun ini, namun kita tetap akan melaksanakannya dengan mengikuti protokol kesehatan,” jelas Hidayat.
Lanjutnya, Memperhatikan Surat Rekomendasi Gugus Tugas Covid 19 Nomor
443.33/Dinkes/2020/2019 tanggal 20 Juli 2020 tentang penerapan protokol
kesehatan dan Surat Izin Kepolisian Republik Indonesia Daerah Riau Resort
Rokan Hulu Nomor: SI/O8/VU/2020/INTELKAM tentang Pelaksanaan Wisuda XIV Universitas Pasir Pengaraian Tahun 2020, menetapkan peserta wisuda tidak diizinkan untuk membawa keluarga pada pelaksanaan wisuda XIV
tahun 2020 demi menjaga keselamatan dan kesehatan serta meminimalisir hal – hal yang tidak diinginkan.
“Nantinya seluruh peserta wisuda dan panitia wajib menggunakan APD sekaligus menerapkan protokol kesehatan COVID-19, seperti menjaga jarak, dicek suhu dan mencuci tangan sebelum masuk area wisuda, ” imbuhnya.
Terdapat 609 orang yang dibagi dalam 3 hari dalam pelaksanaan wisuda kali ini.
“Nantinya pelaksanaan wisuda  akan dibagi 200 orang perhari, dan kami juga tidak memberi izin pembukaan Kantin, Stand Foto, Bazar dan segala
macam bentuk hal hal yang nantinya menimbulkan potensi keramaian di
lingkungan Kampus Universitas Pasir Pengaraian,” lanjutnya.
Harapan Hidayat, semoga wisuda mahasiswa UPP ke XIV berjalan lancar dan tetap mengutamakan protokol kesehatan.