PASIRPENGARAIAN – Masih dalam masa pandemi Corona Virus (Covid-19), Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Pasir Pengaraian (UPP) lakukan penyemprotan disinfectant se Kompleks perkantoran Desa Sontang sebagai bentuk waspada terhadap Covid-19, Sabtu, (08/08/2020).
Penyemprotan disinfectant ini merupakan program kerja wajib KKN 07 Sontang Universitas Pasir Pengaraian 2020.
Hadir pada penyemprotan, Sekdes Sontang, Mulyadi, S.E,Sy , Staff Camat Bonai Darussalam, Jutria, S.M, 14 orang mahasiswa KKN kelompok 07 dari UPP, Kadus Rintis, dan Dirut BUMDES Sontang, Hamidun,S.IP.
Kegiatan ini di support oleh pemerintahan Desa Sontang, Kepala Desa Sontang, Zulfahrianto,S.E melalui Sekdes Sontang, Mulyadi, S.E, Sy menanggapi, “Kegiatan penyemprotan dari adik-adik mahasiswa UPP dinilai bagus. Ini salah satu bentuk waspada kita terhadap corona virus. Dan tentu kami sangat support”. Kata Mulyadi, S.E. Sy
Disinfectant disemprotkan mulai dari Kantor Kepala Desa Sontang, kemudian ruangan dan halaman Perpustakaan Syekh Muhammad Kayo, dilanjutkan ke Kantor KUD Sontang, kemudian berlanjut ke kantor BPD Sontang, kantor PKK desa Sontang, Aula Kantor Desa Sontang, dan kantor Posyandu Sontang.
Ketua Kelompok KKN 07 Sontang Universitas pasir pengaraian, Ibnu Nazif menyampaikan “Penyemprotan disinfectant ini merupakan program kerja ke sebelas, dari tujuh belas program kerja kami” katanya.
“insya allah, untuk mengabdi di sontang ini tag line kami *Totalitas Tanpa Batas* komit kami untuk menjalankannya”. Sambungnya.