Kreatif, Mahasiswa KKN UPP Kelompok 34 Desa Kumain Tandun, Ajak Masyarakat Daur Ulang Sampah

PASIRPENGARAIAN –  Minggu (19/07/2020) Tim KKN UPP Kelompok 34 Desa Kumain Tandun, Melaksanakan Kegiatan Program Kesejahteraan Keluarga Dengan Ibu Rumah Tangga (IRT) Di desa kumain.

Dengan menggunakan peralatan yang sudah tidak terpakai, mahasiswa KKN UPP memberikan edukasi cara membuat barang tersebut menjadi barang yang bermanfaat, seperti broos Jilbab, bunga plastik dan lain lain

Ketua KKN Kelompok 34 Fitra Yuda mengatakan bahwa setiap kegiatan yang positif harus terus digencarkan.

“Setiap kegiatan yang positif harus tetap dilaksanakan di masa KKN ini, dengan adanya kegiatan ini, SDM (Sumber Daya Manusia) khususnya di desa kumain lebih bagus lagi dan hasil karya yang di buat nantinya juga dapat dipasarkan sebagai penambah perekonomian masyarakat”,ucap Yuda.

Di tempat yang lain Ketua PKK Desa Kumain mengatakan dengan adanya Mahasiswa KKN UPP, masyarakat dapat berinovasi.

“Dengan adanya mahasiswa KKN UPP, dapat membuat kita berinovasi dan berkerjasama di Program Kesejahteraan keluarga, dan saya mengucapkan banyak terima kasih dengan Mahasiswa KKN UPP, semoga ilmu yang diberikan dapat bermaanfaat”,ucap Ketua PKK Ana.

Adapun Peserta Yang ikut dalam Kegiatan, Rani Nirmala, Wibi Yuwinda, Ria indah, Dwi Ayu dan Nurhatinah.

Msi